Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Senin, 29 November 2010

menghambat anti agine (penuaan)


Dalam suatu seminar kecantikan yang pernah saya ikuti  ada suatu cara agar  selalu kelihatan cantik salah satunya dengan menghambat penuaan.

Menghambat anti agine (penuaan) dapat kita lakukan dengan cara :
  1. melakukan perawatan kulit secara rutin → mencuci wajah (bagi orang islam berwudu’ 5x sehari sudah cukup), memakai pelembab wajah kalau siang hari yang mengandung anti ultraviolet, memakai  masker 2x seminggu atau boleh juga memakai lulur mandi.
  2. menjaga berat badan → kalau ini mungkin rada susah juga ya? Ada yang terlalu kurus pingin gemuk tapi gak gemuk-gemuk juga padahal sudah di usahakan, begitu juga orang yang gemuk pingin kurus mulai dari diet, olah raga tetapi ya gitu deh tetap aja gemuk.
  3. melakukan olah raga secara rutin → bagi ibu rumah tangga hal ini mungkin sulit tetapi bisa memberi kita warna lain dalam hidup kita, mungkin kita bisa melakukannya pada hari minggu bersama keluarga, tentunya di samping sehat tuk jasmani juga bisa menyehatkan hubungan kita dengan suami dan anak-anak.
  4. menerapkan pola hidup sehat → makan, minum, tidur serta istirahat yang cukup dan tidak berlebihan.
  5. selalu berpikiran positif  → terkadang kita seringnya sudah berpikiran macam-macam sebelum kita tau yang sebenarnya, berpikiran negative terhadap apapun yang kita hadapi punya pengaruh terhadap kesehatan dan kecantikan kita. Umpamanya saja kemarahan. Saat kita marah yang keluar dari organ-organ tubuh kita adalah racun yang tentu saja dapat merusak tubuh kita. Positif thingking tentunya tidak hadir dengan sendirinya tetapi di perlukan latihan, latihan dan latihan.
Mudah-mudahan kita bisa terus bisa mempercantik diri dengan memperbaiki inner Beauty (akhlak mulia, berpikiran positif, pandai bersyukur, berilmu) dan auter beauty (penampilan fisik seseorang yang bisa memudar seiring berjalannya waktu) kita.

Tidak ada komentar: